Jawab Kemungkinan Maju Cawapres di Pemilu 2024, Mahfud MD: Tunggu Perkembangan

JAKARTA – Nama Prof Mahfud MD kini tengah menduduki posisi tertinggi dalam survei dan dapat dukungan dari relawan untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2024.

Dalam survei Indopol masuk capres tertinggi elektabilitasnya. Kemudian dalam musyawarah rakyat Relawan Jokowi nama, Prof Mahfud MD tertinggi suaranya sebagai cawapres.

Ada beberapa pihak yang mewacanakan Mahfud MD menjadi pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres mendatang.

Menanggapi hasil suvei dan rapat Musra relawan Jokowi, Menko Polhukam Prof Mahfud MD tidak mau banyak memberikan komentar.

Ia saat ini ingin fokus dulu menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan oleh Presiden Jokowi sebagai Menko Polhukam.

“Saya tidak akan berbicara menanggapi materinya. Benar apa tidak, mau atau tidak, ini demokrasi harus disyukuri. Kita lihat perkembangannya,” kata Mahfud MD di kanal Youtube Pada Suka TV, dikutip Kamis, 27 April 2023.

“Ini baguslah. Kalau dulu, kalau tidak dibilang gila, hilang,” katanya terkekeh.

Mahfud MD mengajak masyarakat untuk bersyukur, karena demokrasi sekarang luar biasa. Orang boleh mengusulkan orang, boleh mencalonkan diri, boleh dicalonkan, boleh menyuruh orang mensurvei dirinya.

“Kita harus bersyukur. Coba di zaman orde baru, kalau orang mau mencalonkan diri sebagai presiden, itu disebut orang gila,” ujarnya.

Dia mengenang, ada nama Suwito Karto Wibowo yang mengatakan mau mencalonkan presiden. Lalu diumumkan oleh salah satu rumah sakit dia gila.

Kemudian ada perempuan Ferar Fatqiyah, dua tahun menjelang jatuhnya presiden, dia mengatakan presiden harus ganti. Kalau tidak ada yang berani ganti, dia yang ganti. Dia juga dibilang gila juga.

“Marzuki Darusman, (saat) berdebat ada yang bilang dia calon presiden, dia dipecat dari Golkar. Sekarang anda boleh mengusulkan siapa saja,” ucapnya. 

Artikel ini telah tayang di Suaramerdeka.com dengan judul “Jawab Kemungkinan Maju Cawapres di Pemilu 2024, Mahfud MD: Tunggu Perkembangan”: https://sport.suaramerdeka.com/news/9768589452/jawab-kemungkinan-maju-cawapres-di-pemilu-2024-mahfud-md-tunggu-perkembangan.

About Author