Relawan Yakin Jokowi Tidak Dukung Penundaan Pemilu, Ada yang Menjerumuskan

Jakarta – Relawan pendukung Jokowi, Projo meyakini Presiden Joko Widodo tidak mendukung agenda penundaan pemilu. Mereka menilai agenda yang berkembang hanya proposal menjerumuskan Jokowi.

“Kalau buat kami itu proposal-proposal yang menjerumuskan Pak Jokowi. Itu berbahaya,” ujar Bendahara Umum Projo Panel Barus di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (22/2).

Projo menegaskan menolak penundaan pemilu. Projo ingin memastikan Pemilu 2024 tetap digelar sesuai jadwal. Harapannya, Jokowi bisa menyelesaikan kepemimpinan sampai akhir masa jabatan dan meninggalkan warisan.

“Buat Projo sebagai pendukung setia Jokowi, kita harus memastikan Pak Jokowi selamat dan berhasil menjalankan pemerintahan sampai 2024, dengan seluruh legacy besarnya. Jadi itu yang harus kita selamatkan,” ujar Panel.

Menurutnya, Jokowi sudah menyampaikan berulang kali ke publik bahwa agenda penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan menampar mukanya. Menurut Panel, agenda penundaan pemilu harus dilawan.

“Jangan sampai proposal-proposal ngawur ini, proposal-proposal sesat ini, proposal-proposal yang melawan demokrasi ini, proposal-proposal yang melawan konstitusi ini, proposal-proposal yang menyesatkan ini, menjerumuskan Pak Jokowi. Kita enggak mau. Kita jagain,” ujar Panel.

Artikel ini telah tayang di Merdeka.com dengan judul “Relawan Yakin Jokowi Tidak Dukung Penundaan Pemilu, Ada yang Menjerumuskan”: https://www.merdeka.com/politik/relawan-yakin-jokowi-tidak-dukung-penundaan-pemilu-ada-yang-menjerumuskan.html.

About Author